Sabtu, 6 Januari 2018 bertempat di Pendhapi Gedhe Balai Kota Surakarta, Dinas Lingkungan Hidup mengadakan acara Pengukuhan Siswamasling dan Saberling. Mereka yang masuk dalam tim ini akan dikukuhkan oleh Wali Kota Surakarta. Siswamasling adalah kepanjangan dari Sistem Pengawasan Masyarakat dan Lingkungan, sedangkan Saberling adalah Sapu Bersih Lingkungan.
Tim Siswamasling berjumlah 11 orang di tiap kecamatan dan terdiri dari Camat, Kasie Lingkungan Hidup Kecamatan, Kasie Trantib dan 8 Tokoh Penggiat Lingkungan. Untuk Tim Saberling terdiri dari Lurah, Kasie Lingkungan Hidup Kelurahan, Danton Linmas, Petugas Linmas, Pengelola Kebersihan dan Petugas Kebersihan.
Untuk tugas pokok dari tim Siswamasling adalah menjadi tauladan, menjadi mediator dalam terjadinya pencemaran lingkungan, melaporkan hal luar biasa kepada tim kota dan pemeliharaan database, sedangkan tugas Saberling adalah menjadi tauladan, menjaga kebersihan lingkungan bersama masyarakat, melaksanakan kebersihan bersama masyarakat, menegur bila terjadi pelanggaran dan melaporkan hal-hal yang tidak mampu dilaksanakan kepada Camat.
Dalam laporannya Kepala Dinas Lingkungan Hidup Drs. Hasta Gunawan, MM menyampaikan pembentukan tim ini sebagai wujud peran Pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan Kota Solo yang bersih dan sehat. Deteksi dini adanya pencemaran yang ada di lingkungan masing-masing.
Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo menegaskan dalam kata pengukuhan tim siswamasling dan saberling menyampaikan bahwa para petugas yang terpilih dalam tim ini akan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.